Tahun 2019 negara kita dihebohkan dengan adanya berita bahwa dari pulau Kalimantan ada tanaman yang bisa mengobati penyakit kanker. Hal tersebut menjadi sorotan publik karena informasi berasal dari 3 pelajar SMA yang berhasil mendapatkan medali emas di Seoul Korea Selatan dalam gelaran ajang World Convention Creativity Olympic.

Masyarakat kemudian mengenal tanaman tersebut dengan nama bajakah. Bajakah yang diambil sebagai bahan pengobatan adalah dari air yang berada di dalamnya. Walaupun baru dikenal oleh masyarakat luas akan manfaatnya baru-baru ini, namun sebenarnya akar kayu bajakah telah digunakan sebagai obat oleh warga sekitar secara turun temurun.

Di dalam habitat aslinya yaitu pedalaman hutan Kalimantan Tengah, tanaman bajakah hidup menjalarkan kayunya yang seakan seperti akar. Mirip dengan akar yang digunakan oleh Tarzan bergelantungan. Mempermudahkan Tarzan meloncat dari rumah kayunya ketika ingin bepergian.

Gambar tanaman bajakah, sumber : akarbajakah.id

Alam Indonesia memang memiliki berjuta ragam tanaman yang memiliki khasiat di dalam dunia pengobatan. Maka tidak heran jika di masa lalu nenek moyang bangsa Indonesia bisa hidup sehat dan memiliki umur yang panjang karena yang digunakan adalah obat alami, bukan kimia.

Hal itu pula yang membuat negara-negara eropa tertarik untuk datang ke Indonesia. Datang untuk mengambil dan mengeksploitasi kekayaan bumi pertiwi. Dengan slogan gold, glory dan gospel yang mereka canangkan mereka mengambil rempah-rempah dari tanaman Indonesia sesuka hati.

Manfaat Kayu Bajakah

Kayu bajakah yang terkenal baru-baru ini turut dalam menambah kekayaan ragam hayati. Perlahan namun pasti kekayaan bumi Indonesia semakin terkuak, tersingkap manfaat yang dikandungnya. Dan berikut beberapa manfaat kayu bajakah bagi manusia :

1. Percepatan Kesembuhan Luka

Kayu bajakah memiliki senyawa saponin dan tannin. Senyawa yang berperan di dalam pembentukan sel pembuluh darah yang baru. Pembuluh darah akan segera melakukan regenerasi ketika terkena cairan dari kayu bajakah.

Seandainya anda terkena senjata tajam dan menimbulkan luka sampai mengeluarkan darah. Maka segera berilah cairan akar kayu bajakah, dengan segera luka yang terbuka tadi akan segera tertutup kembali. Namun tentunya luka yang bisa diobati adalah luka kecil yang tidak membutuhkan proses jahit.

Itulah manfaat dari tanaman bajakah yang pertama, semakin lengkap pengetahuan anda dengan manfaat dari banyaknya ragam tanaman tentu lebih baik. Ada kalanya harus mencari tahu manfaat mahkota dewa yang wajib kamu tahu. Untuk memperkaya pengetahuan kita.

2. Meningkatkan Imun Tubuh

Hal yang sangat dikhawatirkan dalam masa pandemi seperti saat sekarang ini adalahnya turunnya imun tubuh. Dengan demikian manusia rentan terkena virus covid-19.  Menjaga imun tubuh untuk tetap prima sangat dibutuhkan pada masa seperti ini.

Kayu bajakah dengan kandungan oksidan yang tinggi di dalam airnya, mampu menjawab kekhawatiran ini. Dengan meminum cairan dari akar kayu bajakah maka imun di dalam tubuh akan segera miningkat. Sehingga lebih tubuh kembali fit dan mampu menangkal serangan virus.

3. Pereda Diare

Salah satu poin penting dari pemanfaatan kayu bajakah secara turun temurun adalah kemampuannya menyembuhkan diare. Masyarakat sekitar amat mempercayai hal tersebut dan telah dibuktikan hingga kini.

Salah satu manfaat bajakah untuk mengobati diare, sumber : pixabay.com

Bukti yang telah dirasakan oleh masyarakat sekitar itulah yang menjadi pedoman ketika ingin memnfaatkan tanaman ini. Karena sebagaimana yang kita tahu pengalaman adalah guru yang terbaik.

4. Penangkal Radikal Bebas

Senyawa lain yang terkandung di dalam cairan kayu bajakah adalah senyawa fenolik. Senyawa ini begitu ampuh di dalam menangkal radikal bebas yang berada di dalam tubuh manusia. Sehingga meminimalisir terjadinya kemunculan penyakit baru.

Sebagaimana yang diketahui dalam tubuh setiap manusia pasti terdapat sel-sel rusak yang berpotensi menjadi radikal bebas. Radikal bebas yang berlebihan itulah yang berpotensi memicu penyakit di dalam tubuh manusia.

5. Meredakan Pegal-pegal

Yang sering dirasakan oleh manusia terlebih dengan umur yang tidak lagi muda adalah pega-pegal pada bagian tubuh tertentu. Dengan berbagai sebab seperti kecapekan beraktifitas ataupun terkilir ketika bekerja biasanya akan berdampak pada tubuh yang merasa pegal atau linu.

Dengan mengonsumsi cairan kayu bajakah biasanya akan membantu di dalam meredakan pegal pada tubuh. Sehingga tidak akan mengganggu kenyaman didalam beraktifitas.

6. Pencegah Penuaan Dini

Nah jika jika masyarakat Jepang mempercayai daun ashitaba, rahasia awet muda para samurai jepang. Masyarakat Indonesia juga memiliki kayu bajakah untuk mencegah penuaan dini. Sehingga seseorang terlihat awet muda jika sering mengonsumsi cairan kayu bajakah.

Kaju bajakah juga dipercaya untuk menunda penuaan dini pada wajah, sumber : pixabay.com

7. Mengobati Kanker

Walaupun sudah dikenal dunia sebagai obat penawar kanker, nampaknya hal tersebut perlu diuji lebih jauh. Karena objek yang dipakai penelitian waktu itu oleh laboratorium Universitas Mangkurat adalah tikus putih bukan manusia.

Namun demikian, sebagai manusia tetap tidak mengapa menggunakan kayu bajakah sebagai alternatif saat mengobati kanker. Karena salah satu suksesnya proses penyembuhan adalah kecocokan tubuh pada obat tertentu.

Nah itulah  beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari kayu bajakah. Tanaman dari tanah Kalimantan yang menghebohkan Indonesia. Sebagai kayu obat yang diameternya hanya kecil dan tanaman menjalar, maka tidak cocok jika dijadikan bahan pembuatan mebel.

Dengan demikian tentunya akan sangat sulit ditemukan dahkan tidak ada tokoh mebel yang menjual furnitur berbahan kayu ini, termasuk toko Mebel Jogja. Berbeda dengan tanaman rotan, meskipun tanaman itu termasuk tanaman yang menjalar namun cocok dijadikan bahan pada mebel karena kekuatannya.

Sehingga jika anda berkunjung ke toko mebel akan dengan mudah menjumpai furnitur berbahan rotan. Namun tetap saja kayu bajakah menjadi kebanggaan karena menambah kekayaan ragam tanaman Indonesia yang bermanfaat.